Alhamdulillah. Finally I got my fix extracurricular :D

Senin, 09 Agustus 2010 16:11 Diposting oleh Sania Rifa Zaharadina
Alhamdulillah. Thanks for give me the best for today, God :D

Akhirnya hari ini, aku mendapat ekskul tetap di SMA Plus Negeri 17 Palembang. Yaitu ekskul KIRANA (Kelompok Ilmiah Remaja Andalan 17).
Syarat sebuah ekskul yaitu anggotanya maksimal terdiri atas 35 orang, nah, ekskul kirana ini mempunyai banyak peminat sehingga dari angkatan kami, angkatan empat belas ada 39 siswa yang ingin masuk KIRANA. Alhasil, harus ada 4 siswa yang di.eliminasi. Sedih? Memang.
Aku berharap aku tidak termasuk dalam 4 siswa yang harus keluar itu. Tetapi, aku sedih kalau yang lain harus dikeluarin. Huft, serba salah. Tapi, yang namanya peraturan dimanapun pasti harus dipatuhi.

Jadi, hari ini, Senin, 9 Agustus 2010, kami semua siswa yang 39 itu disuruh berkumpul di ruang KIRANA, ruang 8. Disini kami akan diwawancarai (sebenarnya kami juga sudah disuruh membuat karangan dgn tema lingkungan). Nah, kami dibagi jadi 6 kelompok setiap kelompok terdiri atas 5/6 orang. Mulailah kami ditanya-tanya. Pokoknya pertanyaan macem-macem plus beda-beda setiap kelompok.

Setelah semua sudah diwawancarai, para senior berkumpul di luar ruangan. Berunding mungkin. Senior pun mulai memanggil beberapa siswa keluar. Yg didalem, masih dagdigdug dan berdoa smoga bukan mereka yang dikeluarin.

Akhirnya, tiba waktu pengumuman....
.
.
.
.

Rasanya gak pengen denger nama-nama yang dikeluarin. Jujur, takut. Tapi, penasaran juga sih. Akhirnya kak naafi, ketua kir mulai menyebutkan nama yang keluar. Tambah dagdigdug kan.
Selesai.
Yah, kak naafi selesai meyebutkan nama yang di.eliminasi. Namaku? Sania Rifa Zaharadina? Alhamdulillah kak naafi tidak menyebut namaku. Tapi, sedih ngeliat yg harus dikeluarin :'(

Buat yang tereleminasi, jangan berlarut dalam kesedihan yaaa. okeoke?
Masih banyak ekskul yang cocok buat kalian kok :) Jadi, berusahalah !! Karena, ingatlah

"Allah akan selalu memberi yang terbaik serta Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum apabila kaum tersebut tidak berusaha untuk merubahnya"

So, you always need to struggle and never give up !!

Dan, dengan masuknya aku dalam ekskul ini aku berharap aku bisa mengambil manfaat yang diberikan ekskul ini sebaik-baiknya. Aku bisa meraih prestasi yang membanggakan serta dapat menjunjung nama ekskul KIRANA ini. Amiin.

0 Response to "Alhamdulillah. Finally I got my fix extracurricular :D"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.